Kepala PUSDA NTB ajak kader HMI MPO bangkitkan literasi

Para senior dan alumni HMI Cabang Mataram saat prosesi pemotongan tumpeng rangkaian milad HMI ke-75 yang digelar, Sabtu (12/2) di Gedung Teater Taman Budaya NTB di Mataram.

Mataram (Detikntbcom) – Himpunan Mahasiswa Islam (MPO) Cabang Mataram mengelar perayaan Milad HMI ke-75 tahun dirangkaikan dengan orasi ilmiah pada Sabtu, (12/2) di Gedung Teater Taman Budaya NTB di Kota Mataram.

Milad HM tersebut diisi dengan orasi ilmiah dari Kepala Badan Riset Daerah (BRIDA) NTB Wirawan Ahmad dan Kepala Dinas Perpustakaan Daerah NTB Julmansyah.

gambar Iklan

Kepala Dinas Perpustakaan Daerah Provinsi NTB Juliansyah dalam orasinya menyampaikan merasa bangga berhimpun di HMI khususnya di HMI MPO.

“Alhamdulillah, adek-adek cabang Mataram ada di sini dan saya merasa bangga bisa berhimpun kembali dalam naungan HMI,” ungkapnya.

Alumni HMI Cabang Yogyakarta itu menjelaskan bahwa tema Milad HMI ‘Menyongsong 100 tahun Indonesia, refitalalisasi HMI Menuju Indonesia Adil, Makmur dan Beradab’ adalah suatu gerakan bagi kader-keder HMI dengan mengembangkan inovasi-inovasi melalui gerakan Literasi.

“Gerakan literasi adalah awal dari pada bangun kreativitas anak muda di bidang tekhnologi dan inovasi. Terutama untuk adek-adek saya di HMI agar selalu memperbanyak literasi untuk menjadi generasi yang adil makmur dan beradab,” ajaknya.

Sebelumnya, Ketua Umum HMI Cabang Mataram Eko Saputra Bay menyampaikan sambutan sebelum orasi ilmiah disampaikan para alumni HMI yang berada di Mataram juga Ketua Umum BADKO HMI Bali Nusra Arif Kurniadin.

Turut hadir pendiri HMI Cabang Mataram Ahmad Nur Alam didampingi Zulkipli serta para senior/alumni.

Di akhir acara, pemotongan tumpeng Kepala BRIDA NTB Wirawan Ahmad dan Zulmansyah lalu diberikan ke Ketua HMI Cabang Mataram dan dibagikan ke tiap-tiap OKP sebagai syukuran dan doa bersama di Acara Milad HMI ke-75. (Iba)